25-Apr-2024

19

16

12

PANORAMA 24
Papan Informasi Obat dan Makanan Online

Bimtek Penyusunan dan Penilaian Angka Kredit PFM Balai POM di Ambon dan Loka Kepulauan Tanimbar
17 February 2022 08:44

Berita Umum    Post By : System Administrator

Dalam melaksanakan tugasnya sebagai instansi pelayanan publik, Balai POM di Ambon terus berupaya meningkatkan kompetensi setiap pegawainya. Selain perbaikan dan peningkatan kualitas sarana dan prasarana, tentu saja kualitas dari sumber daya manusia sangat menentukan keberhasilan suatu pelayanan demi meningkatkan tingkat kepuasan masyarakat.

Hal ini menjadi fokus Balai POM di Ambon, terbukti pada hari Rabu 16 Februari 2022, dilaksanakan Bimtek Penyusunan dan Penilaian Angka Kredit untuk pejabat fungsional Pengawas Farmasi dan Makanan ( PFM ) Balai POM di Ambon dan Loka Kepulauan Tanimbar. Bimtek ini langsung dibawakan oleh Tim PPSDM ( Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia ) BPOM RI, dan dibuka langsung oleh Kepala Balai POM di Ambon, Hermanto,S.Si,Apt,MPPM. Selain pejabat PFM dari Balai POM di Ambon, kegiatan ini pula dihadiri pejabat PFM dari Loka Kepulauan Tanimbar.

Dalam bimtek ini dipaparkan Kembali tentang kedudukan, jabatan, tanggung jawab setiap pejabat PFM sesuai  Permenpan no 20 tahun 2020. Hal ini tentu saja juga memuat sejumlah ketentuan pengangkatan dan perpindahan jabatan dalam lingkup BPOM RI. Materi selanjutnya memaparkan tentang cara penyusunan dan penghitungan AK ( Angka Kredit ) berdasarkan kinerja setiap PFM. Dalam sesi diskusi, banyak dibahas terkait pengembangan kompetensi yang juga merupakan syarat bagi kenaikan jabatan pejabat PFM.

Pada akhir bimtek, Kepala Balai POM di Ambon, menitipkan pesan agar setiap pejabat PFM terus mengembangkan diri lewat berbagai kegiatan pengembangan kompetensi dan meningkatkan kinerja dalam setiap tugas dan tanggung jawabnya, hal ini tentu saja demi peningkatan kualitas pejabat PFM itu sendiri, dan demi kemajuan organisasi.

 



Share This

Comments