05
36
10
Ambon (02/11) - Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan aset penting bagi perkembangan suatu instansi. Baik atau buruknya sumber daya manusia yang berkontribusi dapat dinilai berdasarkan kinerjanya. Salah satu faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai adalah komitmen. Tingginya tingkat komitmen dan kinerja pegawai dapat didorong melalui employee engagement.
Merujuk hal tersebut, Biro SDM Badan POM melakukan intervensi kelompok hasil survei engagement BPOM di Ambon tahun 2020 bertema Point of You (Perception of Fairness) pada tanggal 22 Oktober 2021 secara luring dan 23 Oktober 2021 secara daring. Kegiatan yang dikemas dalam bentuk games ini, diikuti oleh sebanyak 6 (enam) orang peserta perwakilan dari masing-masing kelompok substansi dan agen perubahan BPOM di Ambon diajak untuk menggambarkan kondisi riil pekerjaan masing-masing, menyampaikan kondisi ideal yang diharapkan dari pekerjaan tersebut dan rencana aksi yang harus dilakukan untuk mewujudkan kondisi ideal tersebut. Pada dasarnya, pengawai sepenuhnya terhubung secara fisik, kognitif, maupun emosi dengan peran pekerjaan masing-masing.
Setelah mengikuti kegiatan ini, peserta diharapkan memiliki employee engagement yang memberikan dampak emosi positif (bahagia, gembira dan antusias) serta dapat mengelola kemampuan diri untuk berkinerja secara baik dalam menyelesaikan tuntutan pekerjaannya (HLN).
Kontributor: Unit Pelayanan Publik BPOM Ambon