26-Apr-2024

12

21

31

PANORAMA 24
Papan Informasi Obat dan Makanan Online

Tingkatkan Kompetensi Personil Laboratorium, BPOM di Ambon Selenggarakan Bimtek Pengujian Mikrobiologi
20 October 2022 06:44

Berita Umum    Post By : System Administrator

Dalam melaksanaan fungsi pengujian obat dan makanan, hal ini tentu harus didukung dengan beberapa aspek seperti standar sarana dan prasarana laboratorium, sistem manajemen mutu dan SDM yang kompeten dan profesional. Sebagai upaya peningkatan kompetensi personil laboratorium, BPOM di Ambon selenggarakan Bimtek internal dengan tema "Pengujian Mikrobiologi pada Sediaan Suplemen Kesehatan Mengandung Probiotik" pada tanggal 10-14 Oktober 2022 dan diikuti oleh 8 orang personil uji Laboratorium Mikrobiologi dan Biomolekuler. 

 

Bimtek dibuka pada Senin, (10/10/22) oleh Plh Kepala BPOM di Ambon, Anton Dwi N, S.Farm, Apt bertempat di Aula Pattimura. Dalam sambutannya disampaikan bahwa bimtek ini selain untuk meningkatkan kompetensi personil laboratorium juga bertujuan untuk meningkatkan ruang lingkup pengujian BPOM di Ambon. Kegiatan bimtek diawali dengan pemberian materi pada hari pertama dilanjutkan dengan praktek di laboratorium hingga hari kelima bersama dengan Narasumber dari P3OMN Badan POM, Yus Hanggono Cahyaning Yudi, S.Pd, M.Sc.

 

Pada penutupan kegiatan (Jumat,14/10/22) Korpoksi Pengujian, Indah Nurdiana, S.Farm, Apt berharap dengan telah terlaksana bimtek ini, diharapkan kedepannya dapat dilakukan pengujian sediaan suplemen kesehatan mengandung probiotik sesuai dengan metode analisa terkini dan memberikan hasil yang valid dan terpercaya, hal ini sebagai upaya melindungi masyarakat dari peredaran produk suplemen kesehatan mengandung probiotik yang tidak memenuhi aspek keamanan yang telah ditetapkan (HLN).

 

Layanan Informasi dan Pengaduan (Gratis), Hubungi:

Unit Pelayanan Publik BPOM di Ambon Telepon (0911) 342-742) ; Whatsaap 0811-4800-222 ; website bpomambon.com / ambon.pom.go.id ; Instagram : bpom_ambon ; Facebook : Balai POM di Ambon ; dan Youtube BPOM AMBON.

 



Share This

Comments