04-May-2024

20

33

43

PANORAMA 24
Papan Informasi Obat dan Makanan Online

Sebanyak 13 Sekolah di Kabupaten Seram Bagian Timur hadiri Bimtek Kader Keamanan Pangan Sekolah
27 July 2023 14:32

Berita Umum    Post By : System Administrator

Bula – Setelah sebelumnya dilakukan intervensi terhadap sekolah di Kabupaten Seram Bagian Barat, selanjutnya dilanjutkan ke Kabupaten tetangga yakni, Seram Bagian Timur. Seperti diketahui bersama, kedua kabupaten ini menjadi lokus intervensi Program Prioritas Nasional BPOM Ambon tahun 2023. Setelah beberapa waktu lalu tealh dilakukan penandatanganan komitmen bersama antara pemerintah daerah dengan para kepala sekolah, hari ini selasa, 25 juli 2023 dilakukan tahapan Bimbingan Teknis Kader Keamanan Pangan Sekolah di Hotel Mutiara, Bula. Pada kegiatan ini hadir perwakilan dari 13 sekolah yang terdiri dari kepala sekolah, guru, dan pedagang kantin sekolah.

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seram Bagian Timur, Sidik Rumalowak, yang dalam sambutannya mengharapkan agar setiap kepala sekolah betul-betul serius dalam mengikuti program ini dan menegaskan agar keamanan pangan generasi muda di Kabupaten SBT harus diperhatikan sejak dini mengingat isu stunting masih menjadi isu besar di kabupaten ini.

Pemaparan materi dilaksanakan setelah sebelumnya dilakukan evaluasi peserta melalui pre test dan pemberian kuisioner pre intervensi kepada para peserta yang kemudian disebut kader keamanan pangan sekolah. Selanjutnya dilakukan pemaparan materi Kebijakan Keamanan Pangan Sekolah oleh Imam Taufik selaku Ketua Tim Infokom BPOM Ambon, kemudian Materi Keamanan Pangan, 5 Kunci Keamanan Pangan dibawakan oleh Hellena Arvinda selaku PFM Ahli Pertama BPOM Ambon,dan materi Peran Kader Keamanan Pangan Sekolah serta resume data dukung oleh Siska Yanti selaku PFM Ahli Muda BPOM Ambon.

Para Kader Keamanan Pangan Sekolah selanjutnya diberikan waktu kruang lebih sebulan untuk melakukan kegiatan pemberdayaan komunitas di sekolah masing-masing yang nantinya akan dimonitor dan dievaluasi oleh tim BPOM Ambon. Besar harapan agar semangat dan komitmen dari para kader ini akan terus meningkat sampai pada akhir rangkaian program ini, yang nantinya diharapkan kemudian menjadi kader keamanan pangan sekolah yang mandiri di tahun-tahun mendatang dalam menjamin keamanan pangan di sekolahnya. ( SY )

Dapatkan informasi obat dan makanan terkiniFollow akun medsos Ig / Tiktok / Twitter: @bpom.ambon, Fb / Youtube: Balai POM di Ambon. Layanan informasi dan pengaduan (gratis), hubungi Telefon (0911) 342-742; HP/WA (24 Jam) 0811-4800-222.

Katong Siap Layani Basudara deng MANISE



Share This

Comments